Garmin Venu Sq Review: Keunggulan & Kekurangan Dibanding Seri Lain

Garmin Venu Sq Review: Keunggulan & Kekurangan Dibanding Seri Lain

Nama Garmin akan selalu muncul saat kita berbicara tentang lini smartwatch terbaik. Berdiri sejak 1989, brand asal Amerika ini telah merilis banyak seri yang selalu populer, sebut saja seri Venu, Instinct, Fenix, Forerunner, dan banyak lainnya. Nah, di antara beberapa seri tersebut, nama Garmin Venu Sq cukup mencuri perhatian karena harganya yang terbilang affordable dibandingkan seri lainnya.

Namun, apakah dengan harga yang lebih miring, apakah Garmin Venu Sq memang worth it dipilih? Buat kamu yang tertarik dengan harga Garmin Venu Sq tapi juga masih ragu-ragu dan ingin membandingkannya dengan seri lain, sudah menyiapkan ulasan lengkap seputar kelebihan sampai kekurangan smartwatch berbentuk persegi ini. Yuk, langsung simak Garmin Venu Sq review ini biar kamu semakin mantap jika ingin membawanya pulang!

Garmin Venu Sq: Semua Hal yang Perlu Kamu Tahu

Orang memegang Garmin Venu Sq

Garmin Venu Sq adalah salah satu seri populer Garmin yang dirilis pada September 2020. Di tengah reputasi Garmin yang sangat jarang merilis produk dengan kategori “murah”, kehadiran Garmin Venu Sq bisa dibilang cukup menggebrakSebab, jika seri-seri lain mayoritas dipasarkan di kisaran harga Rp5 juta ke atas, seri harga Garmin Venu Sq justru hadir di kisaran angka Rp3 jutaan saja. Tak heran kalau Venu Sq langsung dipuji-puji dengan label “Garmin’s first cheap multisport watch” oleh kalangan watch-enthusiast. 

Sebenarnya, harga miring yang dihadirkan sangat beralasan, karena seri Venu Sq memang sengaja diproduksi sebagai “versi murah” dari the original Garmin VenuUntuk mengatasi “keluhan” seputar harga itulah, juga untuk mengekspansikan produk rilisan mereka ke target market yang lebih luas, Garmin merilis seri Venu Sq sebagai solusi. Label “Sq” pada nama seri ini sendiri merupakan singkatan dari kata “square”, karena semua seri Sq memang dirilis dengan ciri khas bentuk kotak yang berbeda dari seri-seri lainnya.

Garmin Venu Sq vs Garmin Venu, Apa Bedanya? 

Perbedaan desain Garmin Venu Sq dan Garmin Venu

Saat browsing seputar seri Venu, beberapa di antara kalian mungkin dibuat bingung karena akan menemukan dua tipe: yakni Garmin Venu dan Garmin Venu Sq. Walaupun sekilas perbedaannya hanya ada di embel-embel “Sq”, dua seri ini sebenarnya punya beberapa perbedaan signifikan lain.

Sebagai “versi murah” dari Garmin Venu, Venu Sq mempertahankan 95% dari keunggulan-keunggulan Venu, tapi juga dengan mengurangi beberapa spesifikasi dasar yang membuatnya bisa dipasarkan dengan harga lebih murah. Supaya makin memahami dua seri “bersaudara”, yuk langsung simak detail perbedaannya:

  • Display: Salah satu alasan yang membuat Garmin Venu Sq bisa dipasarkan dengan harga lebih murah dibandingkan Garmin Venu, adalah karena Venu Sq tidak dibekali AMOLED screen yang menjadi keunggulan versi Venu original. Ketiadaan AMOLED display ini secara otomatis membuat tampilan dan warna-warna pada layar Venu Sq tidak setajam versi Venu.
  • Bentuk CasePerbedaan lain yang juga pasti langsung terlihat secara kasat mata adalah bentuk di antara keduanya. Garmin Venu hadir dengan case berbentuk round atau bulat, sementara sesuai namanya Venu Sq hadir dengan bentuk square atau kotak.
  • Kualitas Material: Meski sekilas tampak sama, build quality antara Venu dan Venu Sq akan terasa berbeda saat dipegang. Material pada Venu Sq terasa lebih ringan dan jika dibandingkan Venu yang bobot materialnya terasa lebih “mantap” saat dikenakan.
  • Fitur Musik: Sama seperti seri Garmin “kelas atas” lainnya, Garmin Venu sudah hadir dengan fitur music support. Sedangkan Venu Sq belum dibekali fitur musik. Jika ingin mendapatkan music support, kamu bisa membeli Garmin Venu Sq Music Edition namun tentu dengan harga yang sedikit lebih tinggi.
  • Sensor & Konektivitas: Venu Sq tidak memiliki sensor altimeter (untuk mengukur ketinggian) dan gyroscope (untuk mengukur kecepatan angular) seperti yang dimiliki original Venu. Versi standar Venu Sq juga belum dibekali Wi-Fi support. Kamu harus membeli Venu Sq Music Edition jika ingin menikmati fitur Wi-Fi. 

Keunggulan Garmin Venu Sq: Layak Dipuji! 

Beauty shot Garmin Venu Sq

Percaya atau tidak, selain beberapa perbedaan (pengurangan fitur) yang disebutkan di atas, spesifikasi lain pada Garmin Venu Sq sebenarnya sama persis dengan versi Venu! Mulai dari on-board GPS, 20 mode olahraga, fitness tracker, sleep tracker, Garmin Pay, pulse oxymeter,  dan semua fitur lain komplet dimiliki seri Sq. Itulah kenapa Venu Sq dikatakan memiliki 95% keunggulan Venu, hanya dengan pengurangan minor (yang mungkin tak terlalu berpengaruh untuk beberapa orang).

Dengan harga entry-level yang jauh lebih terjangkau, tentu 95% kemiripan ini membuat Venu Sq sangat worth it untuk dilirik. Bahkan, meskipun harganya lebih terjangkau, daya tahan baterai Venu Sq ternyata lebih kuat. Baterai Venu Sq bisa bertahan rata-rata hingga 6 hari dalam smartwatch mode (mode non-GPS)sementara Venu rata-rata hanya bertahan 5 hari.

Kekurangan Garmin Venu Sq: Perlu Dipertimbangkan

Beauty shot Garmin Venu Sq

Selain beberapa pengurangan fitur dasar dibandingkan versi Venu (ketiadaan AMOLED screen, music support, WiFi, altimeter, dan gyroscope), masih ada beberapa “minus point” lain yang perlu kamu tahu sebelum mantap membawa pulang Garmin Venu Sq. Di kalangan smartwatch-enthusiast, layar Garmin Venu Sq spesifikasi layarnya kerap dinilai kurang lebar sehingga membuat beberapa orang kesulitan memencet menu di layar. Selain itu, penangkapan signal GPS pada Venu Sq juga terkadang tidak selancar pada seri lain yang lebih “premium”.

Kesimpulan: Garmin Venu Sq Worth It Dipilih Nggak?

Dengan harga entry-level (yang sangat jarang ditemukan pada seri Garmin lain), namun fiturnya tak kalah komplet bahkan hampir menyamai versi-versi yang lebih premium, Garmin Venu Sq sangat layak dipertimbangkan khususnya untuk kamu yang sangat ingin memiliki smartwatch tapi dengan budget terbatas.

Tapi agar lebih mantap menimbang-nimbang, di Garmin Venu Sq review kali ini Jamtangan.com juga akan bantu mendeskripsikan alasan mengapa kamu harus memilih atau tidak memilih seri Venu Sq. Yuk, langsung lihat pertimbangan dari Jamtangan.com!

Belilah Garmin Venu Sq Jika…

  • Kamu Mementingkan Fungsi Fitness Tracker & Bukan Tampilan

Karena satu-satunya perbedaan paling kentara dari Venu Sq dengan seri premium lain terletak pada absennya fitur layar AMOLED, maka kalau kamu membeli smartwatch benar-benar demi fungsi sport tracker-nya dan tidak masalah dengan tampilan layar yang ‘standar’, Venu Sq tentu sudah sangat sempurna untuk dipilih mengingat seri ini sudah memiliki semua fitur olahraga yang dimiliki seri-seri lain.

  • Kamu Suka Smartwatch yang Compact & Nyaman Dipakai 

Walaupun tidak memiliki AMOLED screen dan materialnya tidak ‘sepremium’ seri-seri Garmin lain yang lebih mahal, Venu Sq sangat unggul dalam hal desain yang lebih compact. Ciri khas bentuk kotak atau square dari seri ini membuatnya lebih nyaman saat dipakai beraktivitas.

  • Kamu Ingin Smartwatch Berkualitas, Tapi Budget Terbatas 

Harus diakui harga Garmin Venu Sq memang menjadi keunggulan paling utama dari seri ini. Venu Sq adalah jawaban bagi kamu yang menginginkan smartwatch berkualitas namun dengan budget mulai Rp3 jutaan saja. Kapan lagi kan bisa memiliki smartwatch sekelas Garmin dengan range harga yang sama dengan smartwatch-smartwatch dari merek ‘di bawahnya’?

Sebaiknya Jangan Beli Garmin Venu Sq Jika…

  • Tampilan Layar Sangat Penting Untukmu 

Kalau kamu adalah tipe orang yang menganggap tampilan screen atau layar sebuah smartwatch adalah hal yang penting, maka Venu Sq yang memiliki layar non AMOLED sehingga display dan ketajaman warna layarnya terbilang ‘standar’ mungkin akan kurang memenuhi ekspektasimu.

  • Kamu Butuh Smartwatch untuk Aktivitas Mendaki Gunung 

Selain ketiadaan layar AMOLED, Venu Sq juga tidak dilengkapi sensor altimeter yang berfungsi untuk mengukur ketinggian. Jadi, kalau tujuan utamamu memiliki smartwatch adalah untuk membantu tracking ketinggian saat beraktivitas di gunung, sebaiknya kamu memilih seri Garmin lain yang sudah dibekali altimeter

  • Kamu Ingin Memiliki Smartwatch yang Sangat Premium 

Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, meski sekilas tampak sangat mirip, material yang digunakan pada Venu Sq pada kenyataannya memang tidak ‘sepremium’ seri-seri Garmin lainnya. Nah, kalau kamu adalah tipe orang yang memang menginginkan smartwatch tak hanya dari fungsinya, namun juga standar desain yang benar-benar premium, Garmin Venu Sq mungkin juga akan kurang memenuhi ekspektasimu.

Rekomendasi Garmin Venu Sq di Jamtangan.com

Selain versi standar, Garmin Venu Sq juga hadir dalam versi music edition yang sudah dilengkapi built-in music player di dalamnya. Baik itu Venu Sq standar maupun Venu Sq Music Edition bisa kamu dapatkan dengan harga terbaik dan layanan gratis ongkir se-Indonesia kalau kamu membelinya di Jamtangan.com!

shiowla

shiowla

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *