Sekilas Tentang G-Shock DW-6900TR 30th Anniversary
DW-6900 merupakan salah satu koleksi ikonis dari G-Shock yang memulai debutnya pada tahun 1995 silam. Model ini dijuluki “Third Eyes” karena memiliki 3 sub display yang menyerupai 3 mata. Selain itu, DW-6900 juga memiliki penggemarnya tersendiri di kalangan komunitas musik dan pencinta streetwear.
Lalu dalam perayaan anniversary ke-30, G-Shock merilis DW-6900TR yang desainnya terinspirasi dari DW-6900 “Thrasher” tahun 1995. Menurut informasi yang beredar, seri DW-6900H bukanlah sebuah kolaborasi, dan “Soul Foot” adalah sinonim dari “Thrasher”. Adapun detail tombol depan yang dibuat dari logam dengan ukiran huruf ‘G’, yang diadopsi dari desain pendahulunya.
Intip 3 Model G-Shock DW-6900TR 30th Anniversary
Jam tangan ini hadir dalam tiga warna klasik dengan tampilan retro ala tahun 90-an. Berikut detail ketiga model G-Shock DW-6900TR:
1. G-Shock DW-6900TR-1 ‘Black’
Pertama adalah model DW-6900TR-1, dengan warna hitam yang sporty dan terdapat detail aksen warna merah pada tulisan di case-nya.
2. G-Shock DW-6900TR-4 ‘Red’
Berikutnya ada, DW-6900TR-4 yang didesain dengan warna merah serta aksen tulisan hitam pada case-nya.
3. G-Shock DW-6900TR-9 ‘Yellow’
Terakhir adalah DW-6900TR-9, dengan case dan strap berwarna kuning yang pop up. Sementara tulisan pada case-nya dibuat berwarna hitam.
Spesifikasi G-Shock DW-6900TR
G-Shock DW-6900TR 30th Anniversary dirancang menggunakan resin case berdiameter 50 mm, ketebalan 53,2 mm, dan lug-to-lug 53,2 mm, yang sudah tahan air hingga 200 meter. Jam tangan ini menggunakan mineral glass yang dirancang dengan konstruksi shock resistant. Sementara bezel dan strap-nya terbuat dari bio-based resin. Menariknya, DW-6900TR dilengkapi dengan LED backlight yang ketika diaktifkan akan muncul tulisan ‘SINCE 1995’ berwarna merah.
Koleksi ini turut dibekali berbagai fitur standar seperti 1/100 detik stopwatch, countdown timer, kalendar otomatis, format 12/24 jam dan lainnya. Untuk mengoperasikannya, DW-6900TR menggunakan molude 3529 yang memiliki battery life hingga 5 tahun dengan akurasi ±15 detik per bulan.
Lalu pada bagian stainless steel caseback terdapat ukiran 30 bintang yang melambangkan jam tangan edisi anniversary DW-6900 yang ke-30.
Itulah informasi terkait G-Shock DW-6900TR 30th Anniversary dengan tiga warna klasik, yang kabarnya akan dirilis pada Februari 2025.